BABONISASI IBU HAMIL DAN BALITA STUNTING/BGM

Administrator 13 September 2023 13:26:25 WIB

     Tancep  (SIDA) Rangkaian kegiatan Baksos Panitia HUT RI ke-78 Kapanewon Ngawen diantaranya adalah pemeriksaan mata gratis, donor darah dan babonisasi untuk ibu hamil dan balita stunting/BGM dari keluarga tidak mampu, sedangkan sumber dananya berasal dari iuran pegawai kapanewon, instansi dan kalurahan se-Kapanewon Ngawen,

     Sebagaimana dalam rapat koordinasi Panitia HUT RI ke-78 disepakati untuk program babonisasi bagi ibu hamil dan balita stunting/BGM di setiap kalurahan dengan jumlah 6 kalurahan di Kapanewon Ngawen untuk mengajukan masing-masing 15 orang yang terdiri dari ibu hamil dan balita stunting/BGM dari keluarga tidak mampu,

     Untuk jadwal penyaluran dikalurahan Tancep adalah yang pertama dihari Rabu, 13 September 2023 jam 09.00 diPendapa Katentreman Kalurahan Tancep yang dihadiri oleh Panewu Ngawen beliau bapak Sugito, SH, MH. beserta segenap panitia dan Lurah Tancep beserta Pamong.

     Program baksos tersebut bertujuan untuk membantu bagi ibu hamil dan balita stunting/BGM yang berasal dari keluarga kurang mampu dalam rangka memenuhi kebutuhan protein hewani agar bayi yang dikandung dan baliita stunting/BGM menjadi sehat dengan  cara ayam babon dipelihara agar bertelur untuk sebagian dikonsumsi dan ditetaskan apabila sudah besar bisa disembelih dimanfaatkan dagingnya, semoga bermanfaat dan berkah bagi para penerima sehingga angka stunting bisa ditekan.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar